-->

Marketing GrabFood | cara follow up pelanggan lama agar repeat order

         Hai sobat marketing,sebagai wirausaha yang menggantungkan usahanya di grabfood sangat bergantung pada kelancaran orderan dari pelanggan,baik pelanggan lama maupun pelanggan baru.ada berbagai kiat kiat agar orderan grabfood lancar dan banyak seperti pada artikel ini.ada pun usaha lain yang bisa kita lakukan untuk meningkatkan repeat order dari pelanggan lama di resto kita.tentunya kualitas dari makanan atau pelayanan kita sudah sangat menentukan pelanggan akan melakukan repeat order atau tidak.namun pada faktanya sebaik apapun produk kita tanpa adanya marketing yang bagus,tetap saja penjualan akan kurang maksimal.kita harus memastikan bahwa pelanggan kita yang lama yang sudah pernah memesan di resto kita,dapat melakukan repeat order secara berkelanjutan.tentunya harus ada strategi marketing yang baik dan relevan.

        Berbicara marketing di grabfood ada banyak yang bisa kita gali dan kembangkan.bisa melalui SEO pencarian grabfood,optimasi gambar/produk,diskon/promo yang menarik dan sebagainya.selain itu,ada potensi lain yang bisa kita kembangkan di grabfood yaitu data pelanggan lama.apa yang bisa diambil dari data pelanggan lama kita yang pernah order di resto kita?dengan cara mencatat seluruh data no telepon/hp dan nama pelanggan. dengan nomor tersebut bisa digunakan untuk follow up pelanggan secara tertarget dan akurat.lalu apa yang bisa kita lakukan dengan database no handphone pelanggan?kita bisa mengirimkan berbagai penawaran maupun diskon yang lebih menarik dari biasanya melalui SMS dan whatsapp.penawaran dikemas dengan bahasa yang baik dan persuasif dengan menyelipkan kupon/diskonyang ditujukan khusus pelanggan lama.pesan bisa kita awali dengan menyapa nama pelanggan di awal kalimat dilanjut dengan penawaran dan diskon diskon yang ada.dengan kata-kata dan bahasa yang menarik pelanggan seolah olah di ingatkan untuk membeli lagi di resto kita.

        Untuk mendapatkan nomor dan nama pelanggan.diperlukan kerelaan waktu mencatat ketika ada orderan masuk.catatlah nama dan nomor sebelum orderan selesai karena nomor pelanggan akan hilang beberapa menit/jam setelah pesanan dinyatakan selesai.dimana kita bisa mencatat nomor pelanggan saat orderan masuk

Cara meningkatkan repeat order melalui data pelanggan grabfood

  • masuk grab merchant
  • klik menu pesanan
  • klik pesanan yang masuk untuk melihat detail orderan
  • klik tanda telepon pada nama pemesan.lalu akan muncul data tersebut.
    Cara meningkatkan repeat order di atas hanyalah salah satu dari sekian cara yang dapat meningkatkan repeat order.setelah kita memahami cara mencari data pelanggan kumpulkanlah database tersebut sebanyak mungkin selagi ada orderan masuk sehingga kita bisa meng follow up sebanyak mungkin.
pada dasarnya repeat order bisa kita tingkatkan dengan memperhatikan beberapa faktor penting,sebagai berikut:

Faktor-faktor yang mampu meningkatkan repeat order di resto grabfood.


  1. menjaga kualitas makanan/minuman>>setiap usaha marketing yang dilakukan secara masif dan baik tidak akan ada gunanya apabila resto tidak dapat menjaga kualitasnya.pastikan selalu memberikan yang terbaik kepada pelanggan kapanpun.apalagi pelanggan baru,mereka akan menilai resto kita melalui first impression/kesan pertama membeli makanan di resto kita.apabila kesan pertama jelek maka seterusnya akan dipandang jelek,dan pelanggan pun tidak akan melakukan repeat order di resto kita.
  2. memberikan nilai tambah/additional value ke pelanggan>>setiap produk yang dijual di grabfood harus berbeda dan unik dimata pelanggan.pembeda/keunikan tersebut bisa kita ciptakan sendiri dengan memberikan nilai tambah terhadap produk.misalnya,menyelipkan kupon kepada pelanggan baru,menyelipkan kartu ucapan/sapaan di setiap pesananpackaging/kemasan produk yang menarik dll.semua bisa dikreasikan sesuai kreatifitas masing masing.
  3. harga kompetitif>>masalah harga merupakan salah satu faktor penting untuk meningkatkan repeat order di grabfood.jikalau produk kita memiliki kompetitor yang lumayan banyak di area yang berdekatan,pelanggan cenderung akan memilih harga yang lebih murah.meskipun produk nya bagus tapi sebagian orang juga sangat sensitif terhadap harga.pantau kompetitor dan sesuaikan harga dengan baik.kalaupun anda memutuskan memasang harga yang lebih tinggi,harus ada nilai tambah/pembeda dari kompetitor.
  4. mengikuti promo secara berkala>>yakinlah bahwa pelanggan anda sangat menyukai dengan diskon/promo.promosi yang menarik dapat mempengaruhi pelanggan untuk membeli bahkan dalam jumlah yang banyak.pelanggan lama pun tidak enggan untuk melakukan repeat order ketika diberikan diskon.alhasil orderan pun meningkat dari biasanya.
  5. menggiring pelanggan ke media sosial>>pastikan pelanggan pelanggan yang pernah membeli di resto anda baik secara langsung maupun melalui grabfood,digirng ke media sosial seperti instagram atau facebook.media sosial bisa dijadikan alat untuk mempromosikan resto dengan memposting produk setiap hari.

LihatTutupKomentar