-->

Cara Top Up Linkaja Via ATM BRI,Internet Banking,Mobile Banking hingga SMS Banking

Cara Top Up Linkaja Via ATM BRI - Berikut ini admin akan menguraikan bagaimana caranya isi saldo Linkaja melalui perbankan BRI dengan menggunakan beberapa layanan seperti ATM,BRI Mobile,Internet dan SMS Banking.


Cara Top Up Linkaja Via ATM BRI,Internet Banking,Mobile Banking hingga SMS Banking


Linkaja merupakan aplikasi yang bergerak di bidang sistem pembayaran elektronik yang dapat memudahkan pengguna dalam bertransaksi.Dibuat dan diinisiasi oleh BUMN milik pemerintah,bisa menjadi faktor utama akan kenyamanan dan keamanan data maupun uang yang kita simpan di Linkaja.


Untuk memanfaatkan semua fitur yang terdapat di aplikasi linkaja,setidaknya kamu harus melakukan isi saldo dahulu.Nah dalam artikel kali ini,admin akan membahas cara top up linkaja Via BRI secara rinci dan detail.


Cara Top Up Linkaja Via ATM BRI

  1. Datang ke ATM BRI
  2. Masukan kartu ATM dan PIN
  3. Pilih menu "Lainnya"
  4. Pilih "pembayaran/pembelian"
  5. Pilih "Top Up Linkaja"
  6. Masukan No HP yang terdaftar di aplikasi Linkaja
  7. Masukan nominal top up
  8. Ikuti instruksi selanjutnya untuk memproses transaksi hingga berhasil
  9. Jangan lupa setelah selesai keluarkan kartu ATM dari Mesin.

Cara Top Up Linkaja Via M Banking BRI (BRIMO)

  1. Login ke aplikasi BRIMO
  2. Pilih menu "Dompet Digital"
  3. Jika no HP belum ada di daftar tersimpan,Maka pilih "Top Up Baru"
  4. Pilih Linkaja,masukan no HP yang terdafatar di Linkaja
  5. Masukan Nominal top up dan pilih sumber dana.Jika sudah sesuai pilih "Top Up"
  6. BRIMO akan menampilkan halaman konfirmasi,jika sudah benar pilih "Top Up"
  7. Masukan PIN BRIMO
  8. Transaksi berhasil

Cara Top Up Linkaja Via Internet Banking BRI

  1. Login ke situs Internet Banking BRI
  2. Pilih menu Pembayaran
  3. Pilih BRIVA
  4. Pilih jenis sumber dana
  5. Masukan 5 angka kode top up linkaja : 91188,kemudian diikuti dengan No HP yang terdaftar di linkaja
  6. Masukan nominal Top Up
  7. Ikuti instruksi selanjutnya hingga transaksi berhasil


    Cara Top Up Linkaja Via SMS Banking BRI

    1. Masuk ke aplikasi BRIMO
    2. Pilih launcher Mobile Banking BRI
    3. Pilih "Isi Ulang"
    4. Pilih "Linkaja"
    5. Masukan No HP ynag terdaftar di linkaja
    6. Masukan nominal top up 
    7. Masukan 6 digit PIN BRIMO
    8. Kirim SMS ke 3300
    9. Ikuti petunjuknya hingga transaksi selesai


    Asiknya,isi saldo Linkaja melalui layanan perbankan BRI tidak dikenakan biaya alias gratis biaya admin.sedangkan batas minimal isi saldo ditentukan Rp.10.000 dan maksimal 1.000.000 . Jika ingin top up dengan jumlah yang lebih kamu bisa melakukannya lebih dari satu kali.


        LihatTutupKomentar